-->

kalender Jadwal Puasa 2017 atau Tahun 1438 Hijriyah

Sebats.com - Jadwal Puasa 2017 - Tidak terasa puasa Ramadhan tahun 1438 Hijriyah atau tahun 2017 sudah di depan mata dan seluruh umat islam di seluruh dunia sudah menantikannya. Selain sebagai ladang mencari amal dan pahala bulan puasa juga sangat baik untuk berkumpul keluarga terutama ketika mendekati hari lebaran.

Sebagaimana admin blog sebats.com juga seorang muslim tentunya sangat senang dan bersemangat dalam menyambut puasa tahun 2017 ini, karena inilah kesempatan kita untuk menjalankan puasa dengan sungguh-sungguh apalagi kita tidak tahu apakah masih diberi kesempatan untuk berpuasa tahun berikutnya, semoga kita semua diberi kesehatan dan panjang umur agar masih diberi kesempatan untuk terus memperbaiki diri kita, ammiin yaa Robbal Alamin...

Bagi pemeluk agama islam, manakala ramadhan datang biasanya banyak sekali aktivitas tiap hari akan dilakukan selama 1 bulan penuh, mulai dari berpuasa menahan lapar, haus selama kurang lebih 12 jam, juga mehanan hawa nafsu serta beragam kegiatan rohani lainnya. Di bulan puasa yang penuh berkah begitu banyak pahala yang dilimpahkan bagi mereka yang mau menjalankan dengan ikhlas.


Setiap orang tentunya mengidentikkan puasa sebagai saat-saat dimana anda harus menahan lapar dan juga haus seharian bukan, namun selain itu ada banyak sekali manfaat yang bisa anda dapatkan dari puasa, diantaranya adalah:

  • Saat yang tepat untuk diet dan turunkan berat badan, menahan lapar hingga dengan waktu yang cukup lama tanpa makan dan juga minum akan banyak membakar lemak dan juga kalori.
  • Waktu yang pas untuk melatih kesabaran Anda
  • Menjaga Kesehatan tubuh
  • Dan segudang manfaat lain selain mendapat pahala berlipat ganda.

jadwal Puasa 2017

Awal puasa tahun 2017 ini menurut kalender atau penanggalan adalah pada hari Sabtu tanggal 27 Mei 2017 hingga tanggal 24 Juni 2017 dan hari raya Idul Fitri atau lebaran jatuh pada tanggal 25 Juni 2017. Namun kita tetap harus menunggu hilal dari para ulama di Indonesia dan pengumuman resmi dari pemerintah.

Sumber image:  instagram/ana.syukr
Terimakasih sudah baca kalender Jadwal Puasa 2017 atau Tahun 1438 Hijriyah dengan Url https://www.sebats.com/2015/05/jadwal-imsak-puasa-2015.html

Related Posts

kalender Jadwal Puasa 2017 atau Tahun 1438 Hijriyah -by 4/27/2017 11:00:00 PM
5/ 5stars