-->

Kiat-kiat Agar Hidup Wanita Lebih Baik dan Sukses

Sebats.com - Memang pada dasarnya kodrat dari seorang wanita sendiri akan selalu mengikuti kemanapun suaminya kelak, namun juga tak bisa dipungkiri bahwa di tengah zaman emansipasi di mana gender telah disetarakan tersebut seorang wanita tak bisa sesukses pria, bahkan tak jarang pula ada wanita yang kedudukannya jauh di atas pria. Untuk itulah bukan menjadi alasan bagi anda untuk menunda kesuksesan dan tak melakukan apa yang diinginkan hanya karena masalah gender. Lakukan sekiranya apa yang anda inginkan asalkan hal tersebut bisa membawa kepada kesuksesan, mungkin bukan sekarang, namun nanti.

Seorang wanita dikatakan sukses memang tak hanya berasal dari jabatan saja,. Melainkan lebih kepada dapat membagi waktu antara keluarga dan juga pekerjaan mereka. Hal inilah yang sering kali menjadi hambatan kesuksesan karena setelah mendapatkan hal dalam jabatan maka sangat sulit menyeimbangkannya, pasti ada salah satu yang harus dikorbankan. Bagi anda wanita yang ingin sukses berikut ini beberapa cara yang bisa dilakukan, yaitu:

- Memiliki rasa tanggung jawab yang tinggi, memiliki dua profesi sekaligus yaitu menjadi manager bagi keluarga dan juga memiliki peran penting dalam suatu instansi tentunya membutuhkan tanggung jawab yang jauh lebih besar hanya sekedar menjadi ibu rumah tangga biasa, untuk itulah mulai pupuk rasa tanggung jawab anda sedini mungkin dengan ikut dalam beberapa kegiatan atau organisasi, sehingga paling tidak anda tau bagaimana rasanya.

Baca juga: Langkah Cerdas untuk Menjadi Sukses dan Kaya Bagi Karyawan


- Memiliki management waktu yang jelas, memiliki pembagian waktu yang jelas dan juga terorganisir, hal ini agar anda mampu memberikan yang terbaik untuk keluarga dan juga pekerjaan sehingga tak ada salah satunya yang mengalami tumpang tindih.

- Adil, adil dalam membagi waktu untuk kerja dan untuk mengurus keluarga di rumah, jadi usahakan untuk tidak membawa pekerjaan dalam kegiatan rumah anda begitu juga sebaliknya, itu artinya bahwa anda harus menjadi orang yang tak mencampur adukkan antara pekerjaan dan juga kepentingan sehari-hari.

- Coba dengan usaha sendiri, bekerja dengan orang lain memang membuat anda menjadi serasa terikat, jadi aka kalanya mengalami hal-hal yang tak nyaman, bagaimana enggak mencoba berbisnis sendiri, hal tersebut cukup efektif membuat anda bisa membagi waktu dan karena bisnis tergolong bebas anda bisa melakukannya kapan saja.

- Jadilah orang yang kreatif, mencoba dengan membuka sesuatu yang baru dan unik, atau dengan membawa hal-hal berbau positif namun unik dalam kehidupan rumah tangga. Dalam hal bisnis saja misalnya yang selain anda sendiri juga bisa dikelola oleh suami.

- Mengelola uang dengan cerdas, kaum hawa memang senantiasa diidentikkan dengan pribadi yang boros, meskipun bukan semuanya, untuk itu anda juga membuktikan bahwa tak semua wanita seperti itu, pisahkan antara uang untuk kebutuhan pribadi dengan keluarga, jangan sungkan juga untuk menabung demi kepentingan yang akan datang.

- Jadilah mentor untuk diri anda sendiri, ingat bahwa hidup tak selamanya hanya untuk kesenangan semata, cobalah bermurah hati dengan memberikan motivasi-motivasi positif untuk diri anda sendiri.

- Luangkan waktu untuk manjakan diri, liburan bersama dengan keluarga atau bagi anda yang masih single mengambil sejenak waktu untuk melakukan kegiatan memanjakan diri dengan ke salon atau liburan, terbilang menyita waktu memang, namun cukup ampuh untuk memberikan anda kebahagiaan yang baru.

Sebenarnya kesuksesan sudah melekat dalam diri masing-masing orang, namun tinggal bagaimana anda mengelolanya.
Terimakasih sudah baca Kiat-kiat Agar Hidup Wanita Lebih Baik dan Sukses dengan Url https://www.sebats.com/2015/08/kiat-kiat-agar-hidup-wanita-lebih-baik.html

Related Posts

Kiat-kiat Agar Hidup Wanita Lebih Baik dan Sukses -by 8/26/2015 04:30:00 PM
5/ 5stars